Resep Acar Ikan Bumbu Kuning oleh Adinda Annisa
Berikut ini adalah resep Acar Ikan Bumbu Kuning. Resep Acar Ikan Bumbu Kuning yang dibuat oleh Adinda Annisa dapat disajikan 5 porsi.
Resep Acar Ikan Bumbu Kuning
Porsi: 5 porsi
Bahan-bahan
- 3 ekor ikan (opsi: ikan bawal / nila / ekor kuning)
- 2 bh mentimun, kupas kulitnya, potong memanjang
- 1 bh wortel besar, kupas kulitnya, buang tengahnya, potong memanjang
- 1/2 sdm cuka
- 1 Batang Serai, ambil bagian putihnya, memarkan
- 50 mL air mineral
- Garam
- Gula
- Bumbu Halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 bh kunyit
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 bh kemiri
- 2 cm jahe
Langkah
-
Bersihkan ikan darisisik dan isi perutnya, potong badan ikan menjadi 2 bagian, bagian kepala dan ekor. Sayat badan ikan, siram dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 20 menit.
-
Siapkan bumbu halus. Haluskan semua bumbu halus (bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, kemiri, merica bubuk)
-
Goreng ikan di minyak panas dengan api kecil. Setelah matang, tiriskan.
-
Panaskan 1 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus dan batang serai sebentar. Lalu masukkan timun dan wortel yang sudah dipotong-potong. Aduk hingga layu.
-
Tambahkan garam dan gula sesuai selera.
-
Masukkan ikan yang sudah digoreng.
-
Masukkan cuka dan air, aduk hingga rata.
Demikianlah Resep Acar Ikan Bumbu Kuning, Harapan kami berguna untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Acar Ikan Bumbu Kuning diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Acar Ikan Bumbu Kuning By Adinda Annisa diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Acar Ikan Bumbu Kuning By Adinda Annisa dengan alamat Url: https://yudhis3.blogspot.com/2019/08/resep-acar-ikan-bumbu-kuning-by-adinda.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.