Resep Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG oleh Iga Ari Santini
Inilah resep cara membuat Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG. Resep Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG yang dibuat oleh Iga Ari Santini bisa jadi 6 porsi.
Resep Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG
Porsi: 6 porsi
Bahan-bahan
- 1 kg ayam bagian dadanya (ceker+sayap kalau suka)
- Sawi hijau
- Mie kering/basah
- 1 buah jeruk nipis
- 1 batang serai
- 2 batang daun bawang/pere
- ??Bumbu Halus:
- 6 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 ruas jari kunyit
- 1/2 ruas jari jahe
- 2 cm lengkuas
- 1 sdm ketumbar
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1/4 sdt merica bubuk (saya skip)
- 1/4 sdt lada
- 2 sdm kecap manis
- 1/2 sdm minyak wijen
- secukupnya garam, gula, kecap asin dan minyak goreng
Langkah
-
Bersihkan ayam dan lumuri dengan air jeruk nipis (agar bau amis hilang).Rebus ayam, setelah matang angkat dan daging ayam di potong sesuai selera. Tulang ayam masukkan lagi ke air rebusan ayam/kaldu ayamnya. Lalu tambahkan air sedikit, masukkan merica bubuk, minyak wijen, potongan daun bawang serta garam dan gula secukupnya. Kuah ini nanti untuk penyajian mie ayamnya. Setelah itu rebus mie hingga matang, tiriskan. Tambahkan sedikit minyak wijen dan kecap asin.
-
Tumis bumbu halus beserta serai, daun bawang, daun jeruk dan daun salam. Setelah wangi tambahkan air, minyak wijen, lada, merica bubuk, garam dan gula. Lalu masukkan ayam yang sudah dipotong. Minyak untuk menumis agak banyak krn untuk dicampurkan di mangkok saat penyajian.
-
Di mangkok, masukkan minyak tumisan ayam dan kecap manis secukupnya. Lalu tambahkan mie dan diaduk rata. Siramkan kuah kaldu beserta sawi/bakso/pangsit kalau ada. Tambahkan ayamnya. Siap disajikan ????
-
Bagi yang suka pedas bisa ditambahkan sambal. Caranya: Rebus secukupnya cabai merah hingga matang. Angkat, haluskan. Tambahkan gula dan garam. Siap disajikan bersama mie ayam.
-
Padahal sudah tau kalau mie itu karbohidrat. Tapi sarapan pagi ini ditambah dengan ketupat (mungkin krn menyusui jadi pengen makan lebih banyak) #eehh
-
Nom nom ????
-
Masakan rumah yang sederhana namun nikmat dan sehat ????
Demikianlah tadi Resep Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG, Harapan kami berguna untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG Kiriman dari Iga Ari Santini diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Mie Ayam Simple & Enak #NonMSG Kiriman dari Iga Ari Santini dengan alamat Url: https://yudhis3.blogspot.com/2018/09/resep-mie-ayam-simple-enak-nonmsg.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.