Resep Risoles Daging Keju oleh Niena Kilo
Berikut ini cara membuat Risoles Daging Keju. Resep Risoles Daging Keju yang ditulis Niena Kilo bisa disajikan 25 pcs.
Resep Risoles Daging Keju
Porsi: 25 pcs
Bahan-bahan
- Secukupnya tepung roti
- Secukupnya minyak
- Bahan Isi
- 100 gr daging giling/kornet
- 2 siung bawang putih (cincang halus)
- 2 buah wortel
- 2 buah kentang
- Susu plain UHT (1 sachet)/SKM/Full cream (1 sachet)
- 250 ml Air
- 2 sendok makan Tepung terigu
- Secukupnya Keju parut
- secukupnya Garam
- secukupnya Penyedap rasa
- Minyak untuk menumis
- Bahan Kulit
- 200 gr Terigu Serbaguna
- 1 sdm Tapioka/Kanji/ Aci
- secukupnya garam
- 1 butir telur
- 350 ml air putih
- 100 gr margarine lelehkan
Langkah
Cara Membuat bahan isi
Potong dadu wortel dan kentang, cusi bersih
Panaskan wajan beri minyak goreng, Tumis bawang putih cincang setelah harum masukan daging giling hingga berwarna kecoklatan lalu wortel dan kentang yang sudah dipotong dadu dan keju parut
Susu masukan di gelas/mangkok tambahkan terigu kocok hingga menyatu lalu masukan susu yang sudah ditambah terigu kedalam tumisan daging, keju, wortel dan kentang. Beri garam dan penyedap rasa, koreksi rasa
Tunggu hingga daging dan wortel empuk sambil diaduk jangan sampai didiamkan karena nanti akan mengumpal (api kecilkan supaya tidak gosong)
Cara Membuat kulit
Siapkan wadah, masukkan terigu + tapioka/kanji/aci + garam (aduk rata) + telur + air + margarine (aduk rata)
Saring adonan agar tidak tersisa gerindil tepung yang tidak teraduk rata yang akan membuat kulit kurang menarik dan licin
Panaskan wajan anti lengket (jika tidak anti lengket oles tipis minyak/margarin agar tidak menempel) *gunakan api kecil
Tuang adonan takaran 1 sendok sayur lalu putar wajan agar adonan rata membuat bulatan
Kocok lepas 2 buah telur lalu kulit risol yang tadi sudah diberi isian celupkan ke kocokan telur lalu dibalur dengan tepung roti
Goreng dan lalu sajikan hangat
Itulah Resep Risoles Daging Keju, Semoga saja anda menyukainya.Untuk mendapatkan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Risoles Daging Keju diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Risoles Daging Keju - Niena Kilo diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Risoles Daging Keju - Niena Kilo dengan alamat Url: https://yudhis3.blogspot.com/2017/11/resep-risoles-daging-keju-niena-kilo.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.