Resep Muffin Pisang Kepok Kukus oleh Bunda Nadia
Dibawah ini adalah resep masakan Muffin Pisang Kepok Kukus. Resep Muffin Pisang Kepok Kukus yang ditulis Bunda Nadia bisa disajikan 18 porsi.
Resep Muffin Pisang Kepok Kukus
Porsi: 18 porsi
Bahan-bahan
- 2 gelas (uk. 300 ml) tepung terigu
- 4 butir telur (uk. kecil/sedang)
- 6 bh pisang kepok ukuran kecil/sedang
- 1 gelas gula pasir (cukup manis), kurangi jika tidak suka terlalu manis
- 3 sdm mentega (lelehkan)
- 3/4 sdt baking soda
- 3 sdt susu bubuk
- 100 ml minyak goreng
- 1/4 sdt vanili
- 1/2 sdt garam
- hiasan :
- sesuai selera choco chips
- sesuai selera keju parut
Langkah
-
Pisang kepok dihancurkan lalu dipisahkan.
-
Panaskan kukusan hingga air mendidih. Tutup dengan serbet sehingga uap air tidak menetes ke adonan.
-
Campur semua bahan kering (tepung terigu, baking soda, susu bubuk, garam dan vanili). Mentega dilelehkan, pisahkan.
-
Kocok telur, gula pasir, minyak sayur dan mentega menggunakan whisk. Setelah gula larut, masukkan pisang yang telah dihancurkan. Aduk kembali hingga tercampur merata.
-
Setelah adonan basah tercampur merata, tambahkan campuran bahan kering hingga merata.
-
Masukkan adonan hingga 3/4 porsi ke dalam paper cup. Jika ukuran besar, akan didapatkan 18 bh muffin. Adonan dikukus selama 20-25 menit. Tusuk menggunakan lidi ke adonan, jika tidak lengket artinya muffin telah matang dan siap diangkat. Selamat mencoba :)
Demikianlah Resep Muffin Pisang Kepok Kukus, Semoga berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Muffin Pisang Kepok Kukus diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Muffin Pisang Kepok Kukus Oleh Bunda Nadia diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Muffin Pisang Kepok Kukus Oleh Bunda Nadia dengan alamat Url: https://yudhis3.blogspot.com/2017/03/resep-muffin-pisang-kepok-kukus-oleh.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.