Resep Otak-otak ikan guteng oleh Desy Triwahyu K
Berikut ini adalah resep memasak Otak-otak ikan guteng. Resep Otak-otak ikan guteng yang dibuat oleh Desy Triwahyu K dapat disajikan 6 porsi.
Resep Otak-otak ikan guteng
Porsi: 6 porsi
Bahan-bahan
- Bahan :
- 500 gram ikan tongkol tenggiri , setelah di fillet dan di ambil dagingnya..jadi 300 gram (disarankan memakai ikan yang berdaging putih)
- 75 gram tepung tapioka
- 1 butir putih telur
- 25 ml santan kental
- Bumbu yang di haluskan :
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 - 1 1/2 sdt garam
- 3 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh penyedap rasa
- 1/4 sendok teh merica
- Bumbu Kacang :
- 100 gram kacang tanah, goreng
- 5 buah cabai merah
- 1 siung bawang putih
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula pasir
- secukupnya Jeruk limau atau jeruk nipis
- secukupnya Kecap
Langkah
Blender filet ikan sampe halus sisihkan. (sedikit sedikit ya)
Blender bumbu-bumbu (jika susah bisa di blender bersama putih telur) Sisihkan
Masukan adonan ikan yang sudah halus tambahkan bumbu-bumbu yang sudah di blender, santan mikser sampai rata
Tambahkan tepung tapioka/kanji ke dalam adonan aduk-aduk sampai rata
Olesi daun yang akan di gunakan dengan minyak bagian dalemnya ya lalu ambil adonan masukan ke daun klip bagian ujungnya bisa juga menggunakan lidi. Lakukan sampai adonan habis.
Kukus selama 25 menit.
Bakar menggunakan teplon hingga daunnya berubah warna.
Saus kacang :
Ulek semua bumbu sampai bener-bener halus tambahkan air panas. Aduk rata kucuri dengan jeruk dan kecap
( sesuai selera)
Itulah Resep Otak-otak ikan guteng, Harapan kami berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Otak-otak ikan guteng diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Otak-otak ikan guteng Dari Desy Triwahyu K diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Otak-otak ikan guteng Dari Desy Triwahyu K dengan alamat Url: https://yudhis3.blogspot.com/2015/05/resep-otak-otak-ikan-guteng-dari-desy.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.