Resep Getuk Pisang Coklat Karya PeniCand

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Getuk Pisang Coklat Karya PeniCand
  • Resep Getuk Pisang Coklat oleh PeniCand

    Berikut ini cara memasak Getuk Pisang Coklat. Resep Getuk Pisang Coklat yang dibuat oleh PeniCand dapat disajikan .



    resep masakan Getuk Pisang Coklat


    Resep Getuk Pisang Coklat


    Porsi:

    Bahan-bahan

    1. 1 sisir pisang uli
    2. 6 sdm gula pasir
    3. 65 ml santan kental
    4. 3 sdm tepung maizena
    5. 1 sdm coklat bubuk
    6. 1 sdt fanili
    7. sedikit garam
    8. 1/4 butir kelapa muda parut
    9. 1 lembar daun pisang

    Langkah

    1. Siapkan semua bahan pada masing2 wadah.

    2. Cuci bersih pisang, kupas dan potong menjadi 2, lalu kukus sekitar 10 menit.

    3. Taruh pisang ke dalam wadah, dan haluskan selagi masih panas. Masukkan gula, santan, tepung maizena, fanili dan garam...aduk sampai rata.

    4. Bagi adonan menjadi 2 bagian. 1 adonan biarkan berwarna kuning, dan 1 adonan campurkan coklat bubuk lalu aduk sampai rata.

    5. Cara menggulungnya : pipihkan setengah adonan kuning, dan pipihkan setengah adonan coklat di tempat yang berbeda. Adonan coklat disusun diatas adonan kuning...kemudian gulung seperti menggulung bolu gulung. Ulangi step diatas untuk sisa adonan, menjadi gulungan gedua.

    6. Daun pisang dipanaskan sedikit, cukup lewat diatas api kompor. ini dimaksudkan agar daun pisang tidak kaku. Bungkus gulungan getuk seperti membungkus lontong. Kukus selama 30 menit. Kukus juga kelapa parut yang sudah diberi sedikit garam.

    7. Untuk memotong dan menikmati getuk pisang lebih pas jika sudah agak dingin, potongan getuknya halus dan getuk pisang berasa legit.

    8. Getuk ini bisa dinikmati dengan kelapa muda atau getuknya saja. Kalau saya suka pakai kelapa...ada sensasi lain gitu....hahaha




    Demikianlah Resep Getuk Pisang Coklat, Mudah-mudahan berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat sekitar satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.


    Untuk mencetak Resep Getuk Pisang Coklat diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Getuk Pisang Coklat Karya PeniCand diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Getuk Pisang Coklat Karya PeniCand dengan alamat Url: https://yudhis3.blogspot.com/2015/05/resep-getuk-pisang-coklat-karya-penicand.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.